Menu

Indeks Dolar Turun Setelah Laporan CPI AS Di Bawah Ekspektasi

N Sabila

Indeks Dolar AS turun setelah CPI dan Core CPI AS dilaporkan naik di bawah ekspektasi. Penurunan ini menyusul pelemahan inflasi produsen (PPI) kemarin.

Seputarforex.com - Consumer Prices Index (CPI) AS naik ke level 0.2 persen dalam basis bulanan. Meski membaik dari bulan sebelumnya, angka kenaikan tersebut di bawah ekspektasi pertumbuhan sebesar 0.3 persen.

Sementara itu, Core CPI (inflasi inti) dalam basis bulanan hanya naik 0.1 persen, juga di bawah ekspektasi pasar yang memperkirakan penguatan 0.2 persen. Kenaikan Core CPI AS di level 0.1 persen merupakan yang ketiga kalinya di tahun ini. Perlu menjadi perhatian juga bahwa rilis data CPI yang mengecewakan kali ini terjadi setelah PPI AS kemarin dilaporkan turun.

 

Indeks Dolar AS Turun

Menanggapi laporan tersebut, Indeks Dolar AS melemah. Indeks yang mengukur kekuatan Dolar AS terhadap 6 mata uang mayor tersebut turun 0.35 persen dan dipedagangkan di posisi 94.64 pada sesi perdagangan hari ini (13/September), makin tertekan setelah penurunan tajam dari level psikologis 95 kemarin malam.

Sementara itu, performa USD dalam pair-pair mayor cenderung beragam. GBP/USD dan EUR/USD melemah terbatas masing-masing sebesar 0.02 persen dan 0.08 persen. Sementara itu, USD/JPY justru menguat cukup signifikan senilai 0.23 persen, sedangkan USD/CHF turun 0.03 persen.


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE