EUR/USD 1.066   |   USD/JPY 154.790   |   GBP/USD 1.235   |   AUD/USD 0.646   |   Gold 2,305.51/oz   |   Silver 26.94/oz   |   Wall Street 38,239.98   |   Nasdaq 15,451.31   |   IDX 7,123.43   |   Bitcoin 66,837.68   |   Ethereum 3,201.65   |   Litecoin 85.47   |   PT Essa Industries Indonesia Tbk (ESSA) pada kuartal I/2024 meraup pendapatan senilai $73.82 juta, menyusut 15.96% dibandingkan periode yang sama tahun lalu, 2 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT HM Sampoerna Tbk. (HMSP) akan menggelar rapat umum pemegang saham (RUPS) hari ini, guna memberikan keputusan pembagian dividen serta pengangkatan direksi baru, 2 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Waskita Karya (WSKT) kembali memenangkan gugatan permohonan PKPU yang dilayangkan kedua kalinya oleh emiten keluarga Jusuf Kalla, Bukaka (BUKK), 2 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) melesat 20% seiring rencana perseroan melakukan kuasi reorganisasi untuk membagikan dividen kepada para pemegang saham, 2 jam lalu, #Saham Indonesia

27 Agustus 2020: Simposium Jackson Hole, Pidato Powell, GDP AS

Penulis

Data dan peristiwa berdampak hari ini adalah pidato ketua The Fed dalam simposium Jackson Hole, GDP dan Jobless Claims AS, serta Capex Australia dan pidato Macklem BoC.

Kamis, 27 Agustus 2020:

  • Jam 08:30 WIB: data Private Capital Expenditure (Capex) Australia kuartal kedua tahun 2020 (Berdampak medium-tinggi pada AUD).

Indikator yang dirilis per kuartal oleh Biro Statistik Australia ini mengukur persentase perubahan nilai investasi oleh sektor swasta, dan merupakan indikator awal bagi aktivitas ekonomi secara umum. Termasuk di dalamnya adalah perekrutan tenaga kerja dan tingkat upah yang pada akhirnya akan berdampak pada pada pertumbuhan ekonomi Australia.

27 Agustus 2020: Simposium Jackson

Kuartal pertama lalu, nilai investasi sektor swasta turun 1.6% (atau -1.6%), lebih baik dari perkiraan dan kuartal sebelumnya yang turun 2.6%. Investasi di sektor bangunan dan mesin mengalami penurunan. Untuk kuartal kedua tahun 2020, diperkirakan investasi sektor swasta akan kembali turun 8.2%. Hasil rilis yang lebih tinggi dari perkiraan akan cenderung menyebabkan AUD menguat.

 

Data yang dirilis oleh Biro Analisa Ekonomi AS ini selalu menjadi perhatian pasar karena sering terjadi revisi dari data sebelumnya. GDP menyatakan nilai total barang dan jasa yang dihasilkan suatu negara dalam periode waktu tertentu, dan dianggap sebagai ukuran pertumbuhan ekonomi yang biasanya diumumkan per kuartal. Rilis data berupa persentase perubahan dibandingkan kuartal sebelumnya (quarter over quarter atau q/q). Preliminary GDP adalah rilis kedua (second estimate) setelah Advance GDP.

27 Agustus 2020: Simposium Jackson

Advance GDP AS kuartal kedua 2020 (q/q) yang dirilis pada 30 Juli lalu mengalami kontraksi 32.9% (atau -32.9%), lebih tinggi dari perkiraan -34.5%, tetapi merupakan rekor terendah sejak indikator ini dirilis tahun 1947. Merosotnya GDP disebabkan oleh terhentinya aktivitas ekonomi akibat lockdown yang diberlakukan pada beberapa negara bagian sejak pertengahan bulan Maret untuk menghindari penyebaran wabah COVID-19. Penurunan tajam terjadi pada pengeluaran konsumen, investasi bisnis, ekspor, dan pengeluaran pemerintah.

Untuk data Preliminary (second estimate) kuartal kedua 2020 (q/q), diperkirakan terdapat sedikit kenaikan menjadi -32.5%. Jika hasil rilis lebih tinggi dari perkiraan maka USD akan cenderung menguat.

 

  • Jam 19:30 WIB: data Jobless Claims AS per 21 Agustus 2020 (Berdampak medium-tinggi pada USD).

Jobless Claims mengukur jumlah klaim tunjangan pengangguran selama minggu lalu, dan merupakan data fundamental paling awal yang berhubungan dengan jumlah tenaga kerja. Data Jobless Claims juga indikator awal bagi pengeluaran konsumen yang akan mempengaruhi tingkat inflasi.

Ada 2 data yang diperhatikan, yaitu Initial Jobless Claims dan Continuing Jobless Claims. Initial Jobless Claims mengukur jumlah mereka yang baru pertama kali menerima tunjangan pengangguran dan lebih berdampak. Untuk itu, indikator Jobless Claims biasanya mengacu pada data Initial.

27 Agustus 2020: Simposium Jackson

Minggu lalu, Jobless Claims AS bertambah 135,000 menjadi 1,106,000 klaim, lebih tinggi dari perkiraan 930,000 klaim. Sementara itu, klaim rata-rata dalam 4 minggu terakhir turun dari 1,250,000 klaim menjadi 1,180,000 klaim. Untuk minggu ini, diperkirakan klaim tunjangan pengangguran akan turun menjadi 1,000,000 klaim. Hasil rilis yang lebih rendah dari perkiraan akan cenderung menyebabkan USD menguat.

 

  • Simposium ekonomi tahunan Jackson Hole yang diadakan oleh Federal Reserve Bank of Kansas City di Wyoming, AS.

Simposium ekonomi tahunan ini disponsori oleh Federal Reserve Bank of Kansas City sejak tahun 1978, dan dihadiri oleh ketua bank sentral, menteri keuangan, akademisi, serta pelaku ekonomi dari berbagai negara (termasuk negara-negara mata uang utama dunia).

Sehubungan dengan wabah COVID-19 yang sedang melanda AS, tahun ini simposium akan dilakukan secara online. Tema untuk tahun ini adalah "Implikasi kebijakan moneter dalam menyongsong dekade ke depan". Perhatian investor akan tertuju pada ketua The Fed Jerome Powell yang dijadwalkan menyampaikan pidato. Tidak tertutup kemungkinan pimpinan bank sentral dari negara lain juga akan menyampaikan pidato. Berita-berita mengenai simposium Jackson Hole bisa dibaca di sini.

 

  • Jam 20:10 WIB: pidato ketua The Fed Jerome Powell di simposium ekonomi Jackson Hole (Berdampak tinggi pada USD).

27 Agustus 2020: Simposium Jackson

Jerome Powell dijadwalkan berbicara mengenai kebijakan moneter The Fed pada simposium ekonomi tahunan di Jackson Hole. Simposium tahun ini digelar di tengah kekhawatiran bahwa AS sedang menghadapi resesi ekonomi dan menjelang pemilihan Presiden AS. Pada hari pertama simposium, Powell akan menyampaikan pidato via satelit dengan judul "Monetary Policy Framework Review". Isi pidato Powell bisa dibaca di sini.

 

  • Jam 22:15 WIB: pidato gubernur BoC Tiff Macklem di simposium ekonomi Jackson Hole (Berdampak tinggi pada CAD).

Tiff Macklem dijadwalkan berpartisipasi dalam panel diskusi di simposium ekonomi Jackson Hole. Macklem akan menyampaikan pidato via satelit. Isi pidato Macklem bisa dibaca di sini.

 

Keterangan: Update kabar terakhir terkait indikator fundamental bisa diperoleh di Berita Forex Seputarforex.

Download Seputarforex App

Arsip Analisa By : Martin
294118
Penulis

Martin Singgih memulai trading sejak 2006. Pernah menjadi scalper dan trader harian, tetapi sekarang cenderung beraktivitas sebagai trader jangka menengah-panjang dengan fokus pada faktor fundamental dan Money Management. Strategi trading yang digunakan berdasarkan sinyal dari Price Action dengan konfirmasi indikator teknikal.