EUR/USD 1.064   |   USD/JPY 154.650   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.642   |   Gold 2,386.04/oz   |   Silver 28.38/oz   |   Wall Street 37,798.97   |   Nasdaq 15,865.25   |   IDX 7,164.81   |   Bitcoin 70,060.61   |   Ethereum 3,505.25   |   Litecoin 98.69   |   AUD/JPY jatuh mendekati level 99.00 di tengah kehati-hatian pasar, menunggu reaksi Israel terhadap serangan Iran, 12 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Menurut data MCX, harga emas berpotensi naik hari ini, 12 jam lalu, #Emas Teknikal   |   EUR/USD tidak menunjukkan tanda-tanda pergerkan meski dalam kondisi Oversold, 12 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/USD bertahan di atas level psikologis 1.0600 di tengah sentimen bearish, 14 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT Multi Hanna Kreasindo Tbk (MHKI) resmi melantai di BEI hari ini. Saham MHKI turun 10% ke posisi Rp144 per saham, 18 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Emiten gas industri PT Surya Biru Murni Acetylene Tbk. (SBMA) mencetak peningkatan laba bersih sebesar 5.53% menjadi Rp4.73 miliar, 18 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Solusi Sinergi Digital Tbk. (WIFI) mencatat pendapatan sebesar Rp439.3 miliar dengan laba bersih sebesar Rp58.25 miliar, 18 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 kehilangan 1.21% berakhir pada 5,061, sedangkan Nasdaq kehilangan 1.79% menjadi 15,885. Dow Jones Industrial Average turun 0.66% menjadi 37,735, 18 jam lalu, #Saham AS

Risiko Mengakses Situs Broker Forex Dengan VPN Gratis

Penulis

Guna menghemat biaya, sejumlah trader mengakses situs broker forex dengan menggunakan VPN gratis. Padahal, ada risiko VPN gratis yang mengancam data trader.

VPN (Virtual Private Network) merupakan salah satu opsi alternatif yang umum dipilih oleh trader untuk mengatasi masalah pemblokiran yang dialami oleh sejumlah situs broker forex. Dalam rangka menghemat biaya trading, tak sedikit pula trader yang mengakses situs broker forex dengan deposit rendah menggunakan VPN gratis. Padahal, ada sejumlah risiko VPN gratis yang mengancam data penggunanya.

Risiko Mengakses Situs Broker Forex Menggunakan VPN Gratis

Baca Juga:

Panduan Tanya Jawab Trading Untuk Pemula

 

Risiko VPN Gratis

John Mason dari TheBestVPN.com mengungkapkan tiga risiko yang mungkin timbul dari penggunaan VPN gratis, yaitu:

  1. Banyak penyedia layanan VPN gratis tidak bersikap transparan mengenai bagaimana cara mereka menghasilkan uang. Seringkali, jika mereka tak menawarkan produk kepada Anda, maka kemungkinan besar Anda-lah produknya.
  2. Banyak penyedia layanan VPN gratis menjual data-data Anda ke perusahaan mitranya atau ke pihak ketiga yang bersedia membayar mahal.
  3. Beberapa VPN gratis telah tertangkap basah melakukan praktek-praktek terselubung seperti injeksi iklan, mengalihkan trafik ke afiliasi, dan lain sebagainya. Riset mengenai tindakan-tindakan tak terpuji ini juga telah dilakukan oleh CSIRO, sebuah lembaga riset ilmiah Australia.

Lebih lanjut, Mason menyebutkan pula nama-nama sejumlah penyedia layanan VPN gratis yang bisa menjual data pengguna ke pihak ketiga, jika ditinjau dari kebijakan privasi (Privacy Policy) mereka. Beberapa penyedia layanan VPN gratis itu adalah Hola, Betternet, HotSpot Shield, Psiphon, Onavo Protect, ZPN, FinchVPN, TouchVPN, Private Pipe VPN, Tuxler, Go VPN, dan Hexatech.

Karena banyaknya penyedia layanan VPN gratis yang menyalahgunakan data pengguna tersebut, Mason menyarankan agar tidak menggunakan VPN gratis. Apalagi, menurutnya, VPN gratis juga cenderung menyimpan data log pengguna dan bisa membocorkan DNS pengguna.

Terlepas dari berbagai risiko tersebut, para trader forex Indonesia seringkali tak memiliki pilihan lain yang lebih baik dibandingkan VPN untuk mengakses broker forex. Jika demikian, lalu kita bisa apa? Simak bahasan selanjutnya.

Baca Juga:

Have a Problem with Forex Brokers? Share Your Thoughts Here

 

Hal-hal yang Harus Dipertimbangkan Sebelum Menggunakan VPN

Pertama-tama, Anda perlu mempertimbangkan ulang pilihan broker forex Anda. Di seluruh dunia, ada banyak sekali broker forex unggulan dengan berbagai layanan yang kompetitif dan trading tools canggih. Jika broker forex yang tidak diblokir saja sudah memenuhi kebutuhan, lalu mengapa harus mendaftar ke broker forex yang situsnya diblokir!?

Apabila jawabannya memang ya, Anda sudah telanjur cinta kepada layanan suatu broker forex yang situsnya diblokir, atau keunggulan fitur-fiturnya sulit digantikan oleh broker forex yang tidak diblokir, maka mau tak mau Anda harus menerapkan prinsip kehati-hatian saat memilih VPN. Untuk itu, coba perhatikan beberapa hal berikut ini:

  1. Baca baik-baik kebijakan privasi (Privacy Policy) atau syarat dan ketentuan (Terms and Conditions) yang diterapkan oleh penyedia layanan VPN gratis. Hindari VPN gratis yang penyedia layanannya mengatakan bekerjasama dengan pihak ketiga atau membagi informasi kepada pihak lain. Dalam hal ini, VPN gratis yang padat iklan boleh jadi lebih baik dibandingkan risiko data login Anda dijual ke pihak ketiga.
  2. Pertimbangkan untuk menggunakan penyedia layanan VPN berbasis freemium. Istilah "freemium" di sini artinya sebagian layanan mereka gratis ("free"), tetapi sebagian lainnya berbayar ("premium"). Kita tahu bahwa mereka memperoleh pendapatan dari jualan fitur premium-nya, sehingga kemungkinan penjualan data ke pihak ketiga dapat ditekan. Layanan gratis yang ditawarkan penyedia VPN seperti ini memang umumnya sangat terbatas, tetapi cukup memadai jika Anda hanya mengakses situs broker forex sesekali saja.
  3. Apabila Anda membutuhkan VPN secara rutin dan berkelanjutan, maka ada baiknya berlangganan VPN premium.
Baca Juga:

Your One-Stop Shop for Forex Brokers Knowledge

 

Apakah VPN Premium Pasti Aman?

Menggunakan layanan VPN freemium maupun premium tetap tidak menjamin kalau perusahaan penyedia layanan VPN takkan mengumpulkan data Anda dan menjualnya kepada pihak lain. Sebagian orang menganggap remeh risiko tersebut, sehingga tetap nyaman menggunakan VPN. Namun, jika Anda termasuk golongan yang menganggapnya sebagai risiko besar, maka pertimbangkan untuk mengakses situs broker forex yang terblokir dengan menggunakan opsi alternatif non-VPN, seperti mengganti browser atau ISP.

287638
Penulis

Aisha telah melanglang buana di dunia perbrokeran selama nyaris 10 tahun sebagai Copywriter. Saat ini aktif sebagai trader sekaligus penulis paruh waktu di Seputarforex, secara khusus membahas topik-topik seputar broker dan layanan trading terkini.