EUR/USD 1.064   |   USD/JPY 154.630   |   GBP/USD 1.243   |   AUD/USD 0.641   |   Gold 2,386.17/oz   |   Silver 28.53/oz   |   Wall Street 37,775.38   |   Nasdaq 15,601.50   |   IDX 7,096.95   |   Bitcoin 63,512.75   |   Ethereum 3,066.03   |   Litecoin 80.80   |   PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk (PJAA) mencatat jumlah pengunjung saat libur lebaran 2024 ini mencapai 432,700 orang, 5 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.2% menjadi 5,039, sementara Nasdaq 100 turun 0.4% menjadi 17,484 pada pukul 20:09 ET (00:09 GMT). Dow Jones turun 0.2% menjadi 37,950, 5 jam lalu, #Saham AS   |   Netflix turun hampir 5% dalam perdagangan aftermarket setelah prospek pendapatannya pada kuartal kedua meleset dari estimasi, 5 jam lalu, #Saham AS   |   Apple menghapus WhatsApp dan Threads milik Meta Platforms (NASDAQ:META) dari App Store di Cina pada hari Jumat setelah diperintahkan oleh pemerintah Cina, 5 jam lalu, #Saham AS

Komentar Hawkish Bullard The Fed Mendongkrak Dolar AS

Penulis

Dolar AS menguat menyusul komentar optimis dari Presiden The Fed St. Louis, James Bullard, dan rilis data manufaktur New York yang lebih baik dari ekspektasi.

Seputarforex - Dolar AS menguat pada sesi perdagangan malam ini (16/Februari), menyusul komentar bernada hawkish dari pejabat The Fed. Selain itu, data Manufaktur New York bulan Februari dirilis lebih tinggi daripada ekspektasi. Indeks Dolar AS (DXY) naik 0.05 persen dan diperdagangkan di 90.52 saat berita ini ditulis.

dxy

Dalam wawancaranya dengan CNBC pada Selasa (16/Februari) malam, Presiden The Fed untuk wilayah St. Louis, James Bullard, mengatakan bahwa kondisi finansial Amerika Serikat saat ini secara umum baik. Terdapat pula potensi bagi pertumbuhan ekonomi AS untuk naik melampaui China. Seiring dengan implementasi vaksin virus Corona yang makin meluas di AS, Bullard optimis jika kepanikan telah mulai reda dan ekonomi bersiap untuk kembali menggeliat.

Inflasi Amerika Serikat pun dinilainya sedang dalam kondisi yang bagus. Untuk tahun ini, Bullard memperkirakan akan ada kenaikan inflasi sesuai dengan perhitungan The Fed.

Saat ditanya mengenai nilai Bitcoin yang sudah menembus $50,000, pejabat The Fed ini menjawab bahwa berapapun harga mata uang kripto tak akan mempengaruhi kebijakan The Fed. Sementara mengenai volatilitas pasar saham, ia menilai fenomena GameStop sebagai kondisi perdagangan yang normal, bukan sebuah bubble karena didominasi oleh spekulasi.

 

Indeks Manufaktur New York Melonjak

Terlepas dari komentar hawkish pejabat The Fed di atas, kenaikan Dolar AS malam ini juga sedikit dipengaruhi oleh rilis data Empire State Manufacturing Index. Laporan tersebut menunjukkan bahwa sektor manufaktur di New York melonjak dari 3.5 ke 12.1 di bulan Februari, mematahkan ekspektasi kenaikan ke level 6 saja.

united-states-ny-empire-state-manufacturing-index

Joe Manimbo menanggapi pergerakan Dolar AS malam ini sebagai respon dari beberapa katalis positif. "Kita memiliki... komentar yang bullish dari Bullard dan kabar bahwa manufaktur sedang membantu meredupkan sorotan terhadap data ekonomi yang mengecewakan pekan lalu... (di mana) kita memandang hal itu sebagai katalis bagi penurunan Dolar AS," ujar analis dari Western Union Business Solutions tersebut. Manimbo juga menambahkan bahwa laporan ekonomi AS pekan ini dapat menjadi awal yang lebih baik bagi Dolar.

Download Seputarforex App

295196
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.