Menu

Reuters: Dunia Takkan Mengalami Resesi Tahun Depan

A Muttaqiena

Proyeksi ekonomi global tahun 2024 melemah, tetapi mayoritas pakar meyakini tidak akan terjadi resesi yang parah.

Kenaikan suku bunga acuan yang sangat tinggi pada berbagai bank sentral telah memicu kekhawatiran mengenai risiko resesi global. Terlebih lagi, suku bunga pada sejumlah bank sentral utama telah mencapai rekor tertingginya tahun ini. Namun, hasil survei Reuters terbaru menunjukkan bahwa para pakar dari bank-bank top dunia meyakini resesi global tak akan terjadi tahun depan.

Para pakar dari perbankan top dunia seperti Goldman Sachs, Morgan Stanley, UBS, Barclays, JP Morgan, dan BofA memprediksi pertumbuhan ekonomi global akan melemah pada tahun depan. Proyeksi pertumbuhan ekonomi global tahun 2023 mencapai +2.9%, sedangkan proyeksi pertumbuhan tahun 2024 hanya sebesar +2.6%. Alasannya karena tingkat suku bunga yang tinggi, harga energi yang lebih mahal, serta perlambatan pada dua negara berekonomi terbesar di dunia.

Di saat yang sama, mayoritas ekonom berpendapat perekonomian global akan berhasil menghindari resesi pada tahun depan. Hanya ada segelintir ekonom yang memperkirakan Eropa dan Inggris Raya bakal mengalami "resesi ringan".

Proyeksi pertumbuhan GDP riil Amerika Serikat tahun 2024 berkisar antara +1.10% sampai +2.10%. Hal ini mengisyaratkan bahwa para ekonom yakin Federal Reserve mampu merealisasikan "soft-landing" meskipun masih ada banyak ketidakpastian mengenai arah kebijakan moneter The Fed ke depan.

Pertumbuhan GDP China tahun ini kemungkinan sekitar +5%, tetapi proyeksi untuk tahun depan diperkirakan hanya antara +4.20% sampai +4.80%. Salah satu masalah utamanya, semakin banyak perusahaan mencari lokasi produksi alternatif yang lebih hemat biaya.

Proyeksi ekonomi Zona Euro dan Inggris Raya jauh lebih lemah dibandingkan AS dan China. Morgan Stanley bahkan memperkirakan pertumbuhan Inggris tahun 2024 bakal -0.1%. Perkiraan perbankan top dunia yang paling optimistis untuk ekonomi Zona Euro dan Inggris masing-masing cuma +0.9% dan +0.6%.


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE