EUR/USD 1.079   |   USD/JPY 152.200   |   GBP/USD 1.261   |   AUD/USD 0.664   |   Gold 2,301.64/oz   |   Silver 26.56/oz   |   Wall Street 38,664.73   |   Nasdaq 15,840.96   |   IDX 7,134.72   |   Bitcoin 59,123.43   |   Ethereum 2,988.17   |   Litecoin 80.12   |   Penutupan mingguan GBP/USD di atas 1.2550 dapat menarik pembeli, 12 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Pound Sterling bergerak lebih tinggi dengan perhatian tertuju pada NFP AS, 12 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Dolar AS melanjutkan pelemahan karena pasar menunggu data pekerjaan utama, 12 jam lalu, #Forex Fundamental   |   USD/CHF kehilangan daya tarik di bawah level 0.9100, menantikan data NFP, 12 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Dow Jones Industrial Average ditutup naik 0.85% ke 38,225, S&P 500 juga menguat 0.91% ke 5,064, dan Nasdaq menanjak 1.51% ke 15,840, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT United Tractors Tbk. (UNTR) menjadwalkan cum dividen pada hari ini, Jumat (3/Mei), 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   BEI menyetop perdagangan saham PT Barito Renewables Energy Tbk. (BREN) mulai hari ini, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Shutterstock, Inc (NYSE: NYSE:SSTK) telah merilis laporan keuangan Q1/2024, melampaui ekspektasi pendapatan dan EBITDA dengan angka $214 juta dan $56 juta, 20 jam lalu, #Saham AS

Harga Emas Naik Tipis Di Tengah Spekulasi Fed Rate Cut

Penulis

Merespon notulen rapat FOMC yang dinilai dovish, harga emas mulai bangkit dari penurunan beberapa hari terakhir.

Seputarforex - Harga emas naik terbatas di sesi perdagangan Kamis (04/Januari) malam. Harga emas spot mendaki 0.2% ke $2044.69 dan harga emas futures menanjak setengah persen ke $2052.10. Grafik harga emas di bawah ini memperlihatkan sedikit kenaikan ke $2044.62.

harga emas naik

Penurunan harga emas hari ini tertahan oleh Dolar AS yang terkonsolidasi. Padahal, data ADP Employment Change AS bulan Desember yang dirilis hari ini menunjukkan hasil positif, di mana terdapat penambahan lebih tinggi dari ekspektasi (164K vs 120K).

Pasar cenderung mengesampingkan data ADP dan lebih mempertimbangkan kembali isi notulen rapat FOMC. Para pejabat The Fed menilai bahwa inflasi AS telah terkendali dan mulai memperbincangkan dampak negatif dari suku bunga yang terlalu tinggi. Meski waktu pemotongan suku bunga belum dipastikan, outlook FOMC dalam notulen terbaru direspon positif oleh pasar emas.

"Dolar AS yang melemah dan (prospek) penurunan tipis suku bunga AS mengangkat harga emas. Tampaknya para pelaku pasar menganggap notulen rapat The Fed sebagai sentimen yang sedikit lebih dovish," ujar Giovanni Staunovo, analis dari UBS.

"Kami mengekspektasikan The Fed akan mengimplementasikan beberapa pemotongan suku bunga (Rate Cut) tahun ini. Hal itu mungkin akan mengundang para investor kembali (ke aset emas) melalui ETF dan permintaan emas batangan. Akhir tahun, harga emas kemungkinan akan mencapai $2250 per ounce," imbuh Staunovo.

Data CME menunjukkan peluang sebesar 64% untuk skenario pemangkasan suku bunga The Fed sebesar 25 basis poin mulai Maret. Probabilitas tersebut menurun dari 87% pada minggu lalu. Katalis trading emas selanjutnya yang dapat mempengaruhi spekulasi suku bunga AS adalah rilis data Non Farm Payroll AS besok Jumat.

Download Seputarforex App

300111
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.